Sewa Laptop di hotel ritz carlton jakarta
Pada bulan november 2015 yang lalu, kami indotekrental.com mendapatkan project sewa laptop di hotel rizt calton kuningan jakarta selama 4 hari. Dalam project ini kami diminta untuk menyiapkan 27 unit laptop, 24 unit pointer dan juga 2 unit printer laserjet. Di hari pertama salah satu orang dari tim kami di kirimkan ke sana dengan membawa 2 unit printer dan 5 unit laptop. Laptop dan printer yang di bawa terlebih dahulu untuk di cek dan digunakan sebagai operator disana.
Lalu di hari kedua tim kami yang beranggotakan dua orang langsung menuju ke hotel ritz calton dengan menggunakan motor serta membawa 5 unit sisanya. Di hotel rizt calton kami mensetting semua keperluan yang
dibutuhkan. Kami hanya memasukan 2 orang ke tim karena project ini bertepatan dengan 2 project lain secara bersamaan. Jadi kami membagi 3 tim yang berisi 2 orang di setiap timnya.
HOTEL RITZ CARLTON
Kami sampai – sampai bergadang untuk membantu event organizer untuk mengeprint document dan lain – lain. 27 unit laptop yang di sewa 10 diantaranya di gunakan untuk registration, sisanya di gunakan untuk presentasi di 15 ruangan yang berbeda. Karena event ini bertaraf internasional yang bekerjasama dengan kementrian luar negeri Australia, yaitu Indonesia Australia Bussines Week.
Indonesia Australia Bussines Week
Pada pagi harinya sebelum acara di mulai jam 8 pagi, kami menempatkan laptop dan juga pointer pada tempat yang sudah di tentukan. Di setiap ruangan ada crew dari event organizer yang stanby untuk memantau jalannya presentasi, karena semuanya sudah di urus oleh event organizer maka kami hanya bisa menunggu di ruangan yang telah di sediakan. Acara selesai pada jam 9 malam, karena setiap crew yang disediakan di ruangan langsung memberikan laptop kepada kami jadi kami hanya mengecek kelengkapannya saja.
Hari ketiga kami melakukan kegiatan yang sama seperti hari kedua, tapi saat pengembalian laptop terjadi masalah yaitu salah 1 pointer yang di gunakan hilang. Setelah cukup lama mencari ternyata pointer tersebut digunakan oleh seorang crew. Setelah semua lengkap lalu kami kembali kerumah. Di hari terakhir acara hanya berjalan sampai jam 12 siang, lalu kami langsung membereskan semua perlengkapan dan juga peralatan. Kami di jemput menggunakan uber panggilan sama seperti gojek bedanya uber itu menggunakan mobil. Lalu kami segera menaikan barang – barang kami ke mobil lalu segera kembali ke kantor.
Sekian dulu pengalaman sewa laptop kami di hotel ritz carlton. Nantikan pengalaman kami di postingan – postingan kami yang selanjutnya.